99+ Ide Nama Usaha Makanan Unik, Menarik, Hingga Aesthetic Lengkap

Ide Nama Usaha Makanan Unik

Saya tebak, jadi saat ini Anda memutuskan untuk memulai bisnis dan sedang memikirkan nama usaha makanan kreatif untuk bisnis Anda bukan?

Jika iya, Anda datang ke blog yang tepat. Artikel Garuda kali ini, saya akan menyusun ide nama usaha makanan yang menarik, unik, dan aesthetic yang dapat Anda gunakan. Selain itu, saya juga akan membagikan referensi nama usaha dari brand-brand yang sudah ada. Ini bagus sebagai bahan pertimbangan untuk proses pembuatan nama brand Anda sendiri.

Agar usaha makanan Anda meningkat, salah satu yang perlu Anda kembangkan adalah strategi branding yang efektif. Nah, nama brand usaha yang kreatif dan menarik menjadi salah satu langkah awal yang perlu kalian lewati.

Untuk itu, simak apa saja faktor yang membuat nama bisnis Anda menarik dan juga kuat:

  1. Singkat
  2. Sederhana dan mudah dipahami
  3. Menyiratkan pesan
  4. Berkesan atau unik (usaha Anda menjadi satu-satunya yang menggunakan nama tersebut).

Ide Nama Usaha Makanan Unik, Menarik, Hingga Aesthetic Terlengkap

1. Nama Usaha Makanan Aesthetic Bahasa Inggris

Pertama, kita akan merangkum nama-nama usaha makanan yang terdengar cantik, elegan, dan aesthetic.

  • HoneyBee – Cocok untuk usaha makanan manis, dessert, dan cake.
  • Le Chef
  • Daisy Café
  • Joy Food
  • Yummy! Taste
  • Healthy Happy Food – Cocok untuk usaha makanan diet
  • Cookies Quendoom – Cocok untuk toko kue
  • Chick-chick! – Cocok untuk makanan berbahan ayam
  • Happy Eat
  • Moonlight
  • Le Coucou
  • Hurry Curry
  • Maldives
  • Ooh La Pizza
  • Hollo Follo
  • All About Mie
  • Time to Eat
  • Juicy Island
  • Home Sweet Corn
  • Vegifood – untuk bisnis makanan vegetarian
  • King Fries
  • Hola Crab
  • Eatchow
  • Good Cheese
  • Baconny
  • For Foodie
  • Panda Cafe
  • Warm Kitchen
  • Updrinks
  • All You Can Taste
  • Food X Hunter
  • Dessert World
  • Forevfresh
  • Old Coffe Home
  • Cheat Diet House
  • Well-Bakery
  • Hungry Friend’s

2. Nama Unik untuk Usaha Makanan

Tidak perlu terlalu formal, Anda dapat mencoba nama unik untuk usaha makanan agar mudah diingat, dan menarik rasa ingin tahu audiens target Anda. Berikut ide-ide yang sudah saya rangkum:

  • Rumah Coklat
  • Di Ramenin
  • Seleraku
  • Say Cheese
  • Ngopi Kuy
  • Chocolab
  • Dapur Nenek
  • Fast Pasta 
  • Yellow House
  • Bite Me
  • A Roma Pasta
  • Salty Banget
  • Vita-mie
  • Bakarin
  • Burgerhollic
  • Taste of Italy Home
  • I Meal Good
  • Bite More
  • Ayam Xpress
  • Masakan Mama
  • Ayam Nendang

Baca juga: Ide Bisnis Gila & Out Of The Box

3. Nama Usaha Makanan Islami

  • Bakso Jumbo Barokah
  • Al-Baik

4. Ide Nama Usaha Makanan Pedas

Makanan pedas identik dengan kata ‘panas’, ‘merah’, ‘cabe’, dan ‘marah’. Berikut ide-idenya:

  • Mad Munch
  • Hot House
  • No Chili No Life
  • Super Hot
  • Mr. Spicy
  • Suka Sambel
  • Bakso Bomb
  • Chill Chilli
  • Hot Spicy Pot

5. Nama Unik untuk Usaha Makanan Ringan

  • Tiki-Taka
  • Snack Check
  • Wings Bite
  • Yippy Ya
  • Nom Nom
  • Chop Chick

6. Nama Unik untuk Usaha Makanan Korea

  • Ramyeon Meokgo Gallae? (라면 먹고 갈래?) – yang artinya ‘maukah makan ramen bersamaku?’. Sebenarnya ini merupakan kalimat populer yang digunakan oleh orang Korea sebagai kode ajakan untuk bersama. Namun, karena kepopulerannya, nama ini bagus dijadikan nama usaha makanan Korea.
  • Uyu Uyu Home (우유) – ‘Uyu’ artinya susu, jadi untuk bisnis makanan berbahan dasar susu akan sangat cocok menggunakan nama ini.
  • Chicken Daebak!
  • Heolly Bap (헐리밥) – Heol 헐 artinya mirip dengan OMG, dan Bap 밥 artinya makanan atau nasi.
  • Korean Bap
  • Say Khimci
  • Go-Gi Go (고기 Go) – Gogi 고기 yang artinya daging, nama usaha makanan ini akan sangat cocok untuk bisnis bahan dasar daging.
  • Chi-kin Wings

Nah itulah daftar nama usaha makanan unik, menarik, hingga aesthetic yang dapat menjadi referensi untuk bisnis Anda. Selain daftar ide di atas, Anda perlu memahami juga bagaimana tips dan trik dasar membuat nama usaha makanan.

5 Cara Membuat Nama Usaha di Industri Makanan

Saat memulai membuat nama dalam usaha makanan. Di sini menjadi tantangan bagi Anda untuk memamerkan kreativitas dan selera humor Anda. Tak melulu harus serius, Anda hanya perlu memikirkan bagaimana cara menarik pelanggan. 

Jadi, nama usaha dipadukan dengan aroma masakan Anda harus MENGGODA dan berakhir dengan antrian yang panjang! Faktanya saja sudah ada, rata-rata brand besar di industri makanan memggunakan nama yang lucu, menghibur, hingga permainan kata yang unik. 

Inilah cara bagaimana membuat nama usaha untuk bisnis makanan Anda:

1. Berpikir Kreatif

Jika Anda ingin nama usaha makanan Anda unik dan sejelas mungkin. Maka, masukkan kecintaan Anda pada makanan ke dalam nama yang akan Anda pilih.

Cobalah membuat beberapa kata unik, tidak biasa, dan relevan dengan apa yang Anda jual. Lalu lihat, format mana yang paling cocok dijadikan nama usaha makanan. Jadi, carilah beberapa frasa dan permainan kata umum yang akan cocok untuk nama usaha makanan Anda.

Jika Anda tidak bisa memulainya secara alami dari titik awal. Ada banyak ide nama sebagai referensi. 

2. Masukkan Identitas Brand Usaha Anda

Saat mencoba brainstorming, ingatlah identitas brand Anda. Contohnya, jika Anda berfokus pada industri makanan steak, pikirkanlah beberapa kata yang relevan dengan hal itu untuk menyampaikan kepada audiens sepenuhnya tentang makanan apa yang Anda tawarkan.

3. Libatkan Audiens

Langkah ketiga untuk memastikan bahwa nama Anda disukai oleh audiens adalah dengan cara menanyakan pendapat mereka. Lakukan survei kecil-kecilan di sosial media, tanyakan pendapat terkait opsi-opsi nama brand yang sudah Anda susun.

4. Jangan Terlalu Spesifik

Bisnis makanan akan selalu berkembang, salah satunya adalah penambahan jenis makanan. Kita bergerak ke masa depan.  Jadi, kata-kata terlalu spesifik dapat menganggu pertumbuhan bisnis Anda.

5. Periksa Nama Brand di Internet

Ide Nama Usaha Makanan

Jika ingin tetap unik, pastikan Anda tidak membuat nama yang sama dengan brand lain. Anda dapat menggunakan bantuan situs web di internet.

Contohnya, buka platform penyedia domain Godaddy. Periksa nama yang sudah Anda tentukan, lalu check apakah sudah digunakan atau belum sebagai nama domain. 

Atau dapat periksa juga melalui sosial media. Lakukan pencarian di search bar dengan frasa ide nama usaha yang Anda iningkan. Jika tidak menghasilkan apa-apa, artinya nama usaha tersebut tetap unik!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top