Perbedaan Content Writer dan Copywriter, Tahukah Anda?

perbedaan content writer dan copywriter

Apa perbedaan content writer dan copywriter? Yuk cari tahu!

Copywriter dan content writer adalah dua profesi yang saat ini banyak dibutuhkan di industri berbasis digital marketing saat ini. Keduanya memainkan peranan crucial, sebagai rangkaian informasi yang mempermudah pembaca untuk memahami suatu produk ataupun materi.

Meskipun keduanya adalah termasuk pekerjaan freelancer yang menjanjikan dan banyak didambakan oleh generasi Z. Namun masih banyak yang beranggapan bahwa profesi content writer dan copywriter adalah sama. Padahal, keduanya memiliki perbedaan yang cukup mendasar dari beberapa aspek.

Nah, pada artikel kali ini, kami akan mengajak anda untuk mengenal lebih dalam mengenai perbedaan content writer dan copywriter ini. Mulai tertarik?

Jika iya, anda langsung menyimak ulasan yang telah saya rangkum dibawah ini.

Apa Perbedaan Content Writer dan Copywriter?

content writer vs copywriter
Sumber gambar: pexels.com/lukas

Melansir informasi dari glints, dapat dijelaskan bahwa terdapat 3 aspek perbedaan content writer dan copywriter. Adapun ketiga aspek yang dimaksud sebelumnya adalah sebagai berikut:

Fungsi

Salah satu aspek perbedaan content writer dan copywriter adalah terdapat pada tujuan atau fungsi dari kedua profesi ini. Keduanya memiliki tujuan atau fungsi yang cukup berbeda.

Content Writer

Content writer adalah Penulis yang memiliki tugas untuk menulis konten untuk kebutuhan website perusahaan atau klien yang ditangani. Content writer bertugas untuk membuat konten relevan yang dapat membantu meningkatkan visibilitas website tersebut di SERP Google (mudah ditemukan).

Jenis konten yang dibuat oleh content writer umumnya cukup panjang, detail dan didasarkan pada kaidah SEO. Content writer sendiri umumnya merupakan bagian dari divisi pemasaran digital suatu perusahaan.

Poin utamanya, seorang content writer wajib untuk fokus untuk membuat konten yang mudah ditemukan di pencarian mesin pencari.

Copywriter

Copywriter adalah penulis yang memiliki tugas untuk menulis konten untuk kebutuhan komersial suatu perusahaan atau klien. Konten untuk kebutuhan komersial yang dimaksud disini adalah konten yang diperuntukan untuk pemasaran atau branding suatu produk. 

Singkatnya, copywriter adalah sosok penulis yang menyediakan materi marketing dan iklan produk perusahaan atau klien yang ditanganinya. 

Saat ini, copywriter sendiri telah menjadi profesi yang sangat dibutuhkan di industri digital. Hampir semua jenis perusahaan yang menggunakan digital marketing membutuhkan jasa dari jenis penulis ini. 

Tugas

Meskipun dari poin sebelumnya, sebagian besar dari anda mungkin telah mendapatkan gambaran perbedaan content writer dan copywriter dari sisi tugas. Pada poin ini, kami akan menjabarkan dengan lebih jelas mengenai tugas dari kedua profesi penulis ini.

Tugas Content Writer

Berikut ini adalah beberapa tugas utama dari seorang content writer.

  • Melakukan riset keyword yang digunakan untuk konten yang digarap.
  • Berkolaborasi dengan divisi/tim desain grafis untuk pengelolaan konten di media sosial perusahaan atau klien.
  • Melakukan riset tren yang sedang happening di internet (terutama media sosial).
  • Bertanggung jawab terhadap kualitas SEO dari website perusahaan atau klien yang ditangani.

Tugas Copywriter

Berikut ini adalah beberapa tugas utama dari seorang copywriter.

  • Membuat konsep iklan pemasaran yang mencerminkan produk atau brand yang dipasarkan (untuk kebutuhan iklan media sosial, google ads, iklan tv dan lainnya)
  • Menganalisa produk atau brand yang akan dipasarkan.
  • Menganalisa strategi copywriting dari brand atau perusahaan kompetitor dan mengembangkannya.

Jenjang Karir

Lanjut ke bagian terakhir, perbedaan antara content writer dan copywriter juga terdapat pada jenjang karirnya. 

Seorang copywriter di perusahaan creative agency atau advertising umumnya akan ditempatkan sebagai bagian dari tim marketing. Jika performa seorang copywriter meningkat atau sangat baik, umumnya mereka akan berpotensi untuk menjadi art director.

Sedangkan untuk content writer, seorang content writer berpeluang untuk menjadi senior content writer, jika performa kerjanya meningkat atau baik. Bahkan, di beberapa perusahaan, banyak content writer yang berhasil naik menjadi senior manager di divisi marketing.

Secara prospektif, kedua profesi ini sebenarnya sama-sama menawarkan prospek karir yang sangat cerah. Pasalnya, kedua jenis pekerjaan ini tidak akan dapat digantikan oleh mesin (robot). Selain itu, gaji copywriter dan content writer sendiri terbilang cukup tinggi, terutama untuk mereka yang termasuk kategori profesional.

Itulah sedikit ulasan dari kami mengenai perbedaan content writer dan copywriter. Jika anda adalah salah satu orang yang gemar menulis, maka kedua profesi ini akan menjadi pilihan karir yang cocok untuk anda ambil.

Bagaimana? Yang mana yang akan anda pilih, content writer atau copywriter?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top