Meskipun terkesan relatif mudah, masih banyak yang belum tahu dengan Google Ads login atau cara login ke Google Ads. Saya melihat ada lebih dari 2.000 pencarian di internet yang mengetikkan istilah “google ads login”, sebelum artikel ini ditulis.
Menarik. Ini berarti, ada banyak orang yang mulai menggunakan platform periklanan online Google Ads. Dan, di tulisan kali ini, saya akan membahas tentang Google Ads login dan langkah demi langkah mengakses dasbor Google Ads.
Apa itu Google Ads?
Sebelum saya membahas tentang Google Ads login, saya ingin membahas selintas tentang apa itu Google Ads.
Sebegaimana telah saya singgung sebelumnya, Google Ads adalah platform periklanan online milik Google. Anda dapat mempromosikan bisnis Anda menggunakan platform berbayar ini. Sistem pembayaran Google Ads adalah pay-per-click (PPC) atau bayar per klik, yakni Anda baru disuruh membayar ketika ada orang yang mengklik iklan Anda.
Dalam menentukan peringkat iklan, Google Ads juga menerapkan sistem lelang (bid). Jika Anda ingin mengetahui lebih jauh sistem bidding di Google Ads, baca artikel saya yang ini: Bidding Google Ads – 1 Analogi Sederhana Memahaminya!
Google Ads Login
Ada dua kemungkinan jika Anda mencari informasi tentang Google Ads login. Pertama, Anda memang baru pertama kali ingin beriklan di Google. Kedua, sudah punya akun Google Ads tapi masih bingung cara login.
Saya anggap saja Anda adalah pemula yang pertama kali ingin beriklan di Google Ads.
Jika Anda belum tau cara login Google Ads, Anda harus membuat akun iklan terlebih dahulu. Dan, sebelum membuat akun Google Ads, Anda harus memiliki email atau Gmail.
Sampai di sini, saya asumsikan Anda sudah memiliki email.
Langkah Google Ads login selanjutnya adalah, membuat akun Google Ads. Caranya:
1. Sudah punya akun
Kunjungi situs resmi Google Ads di https://ads.google.com/. Pastikan email Anda sudah dalam keadaan login. Kemudian klik “Get Started”.
Lalu, pilih email yang ingin digunakan untuk membuat akun Google Ads, dan masukkan password-nya.
Sekarang tinggal pilih akun Google Ads yang ingin Anda gunakan untuk beriklan. Sampai di sini sebenarnya Anda sudah melakukan Google Ads login.
2. Belum punya akun
Panduan di atas adalah untuk Anda yang sudah pernah membuat akun, tapi masih bingung cara melakukan Google Ads login.
Bagi Anda yang belum memiliki akun Google Ads sama sekali, silakan klik “AKUN GOOGLE ADS BARU”.
Artinya, Anda akan melakukan pembuatan akun iklan baru.
Pilih “Beralih ke Mode Pakar”, agar Anda bisa menggunakan fitur Google Ads yang lengkap. Kemudian klik “Berikutnya”.
Selanjutnya pilih “Buat akun tanpa kampanye”, kemudian klik “Berikutnya”.
Isi nama negara penagihan, zona waktu tempat Anda berada, dan mata uang yang digunakan, lalu klik “Kirim”.
Sekarang Anda sudah memiliki akun baru, dan ketika Anda mengklik tulisan “Pelajari akun Anda”, maka Anda akan diarahkan ke dasbor Google Ads.
Artinya, Anda telah melakukan Google Ads login.
Ketika Anda login di dasbor Google Ads, maka Anda siap untuk menjalankan sebuah kampanye. Di dalam akun Google Ads ada banyak fitur yang disediakan Google untuk memandu Anda menjalankan iklan.
Di dasbor iklan, Anda juga bisa melihat laporan kinerja iklan Anda. Mulai dari jumlah klik, jumlah tayangan, biaya yang sudah dihabiskan, dan sebagainya.
Di dalam akun Google Ads, Anda juga bisa melihat istilah penelusuran yang diketikkan orang-orang di mesin pencari, sehingga iklan Anda muncul di hadapan mereka.
Jika Anda dalam posisi Google Ads login, di dasbor juga akan terlihat laporan apakah dana iklan Anda masih banyak atau hampir habis. Semua tersedia sangat lengkap.
Dan, data-data tersebut sangat berguna untuk Anda setelah iklan tayang dan ingin melihat kinerja iklan.
Kesimpulan
Itulah uraian singkat tentang Google Ads login. Bagi Anda yang masih pemula dan ingin belajar tentang Google Ads dari nol, bisa membaca Panduan Google Ads yang telah kami buat di website ini. Baca satu persatu secara perlahan, maka dijamin Anda bisa meluncurkan iklan Google perdana Anda.
Jika Anda tertarik menggunakan Jasa Iklan Google Ads kami, Anda dapat berkonsultasi di halaman ini. Optimalkan visibilitas bisnis Anda dengan Google Ads! Kami adalah mitra ideal bagi UKM dan bisnis yang ingin berkembang online.
Dengan strategi iklan yang tepat, kami membantu Anda mencapai tujuan bisnis. Jangan lewatkan peluang ini! Hubungi kami sekarang juga untuk konsultasi gratis dan mulailah menarik perhatian pasar!