Dapatkan Backlink Otomatis Dengan Mudah Dari 5 Jenis Konten Ini

Backlink Otomatis

Jika Anda penggiat SEO (Search Engine Optimization), jelas sudah tahu pasti bahwa, backlink memiliki peran penting dalam proses optimasi sebuah situs website. Link building merupakan salah satu faktor yang banyak disebut dalam strategi SEO. Sebagai salah satu aspek yang dapat mempengaruhi ranking sebuah situs website di pencarian mesin pencari.

Ada banyak cara yang telah saya paparkan dalam artikel sebelumnya, tentang cara membuat backlink berkualitas. Namun, untuk kali ini, kita akan berbicara tentang cara mendapat backlink otomatis.

Ini adalah tentang konten yang berpotensi mendapat baclink otomatis secara berkelanjutan. Menurut saya, ini adalah jenis backlink paling berkualitas dalam SEO. Alami dan memiliki tingkat relevansi tinggi yang paling di sukai Google.

Mengapa Backlink itu Penting?

Sebenarnya, saya juga sudah membahas tentang manfaat backlink pada artikel sebelumnya. Ikuti tautan yang sudah disediakan untuk mengetahui lebih dalam.

Namun, saya akan jelaskan secara singkat disini.

Link building adalah kegiatan atau upaya untuk mendapatkan tautan dari website lain yang relevan. Dalam praktik SEO, tautan tersebut juga dikenal dengan istilah backlink.

Google sendiri menjadikan backlink ini sebagai faktor untuk menilai isi dari sebuah konten website. Dimana, jika banyak orang yang menjadikan konten website anda sebagai referensi, maka semakin baik juga penilaian google terhadap konten anda.

Refrensi dalam hal ini, seharusnya berupa tautan yang mengarah ke konten Anda dari situs lain.

Google menganggap, halaman yang mendapat banyak tautan adalah penting. Sehingga konten website anda pun berpotensi menempati halaman pertama di SERP (Search Engine Result Page).

Sebagai contoh sederhana, misalnya anda memiliki konten artikel bertopik “Panduan Membuat Blog”.

Jika sebuah website membuat konten Artikel mengenai hal yang berkaitan dengan dunia blogging dan kemudian menautkan link konten anda, sebagai referensi untuk dibaca di dalam artikelnya, maka website anda telah mendapatkan backlink natural dari website tersebut.

Itulah analogi sederhana tentang backlink dan contoh backlink alami menurut Google.

Pentingnya backink inilah yang membuat para penggiat SEO berusaha mendapatkan backlink berkualitas untuk website yang mereka optimasi.

Untuk memahami defenisi backlink berkualitas dan cara mendapatkanya, Anda dapat membaca artikel sebelumnya; Metode link building yang ideal.

Guest Posting Tidak Cukup Untuk Melakukan Link Building

Untuk melakukan link building SEO terdapat banyak cara yang dapat dilakukan. Namun sebagian besar webmaster atau penggiat SEO menggunakan metode guest posting sebagai salah satu cara menerakan link building.

Saya pribadi, juga suka dengan cara itu.

Guest posting sendiri adalah kegiatan menulis artikel di situs website lain yang relevan (memiliki niche yang sama) dan kemudian memberikan tautan keluar ke arah website anda.

Strategi link building ini memang efektif untuk mendatangkan tautan dari website lainnya dan sekaligus trafik, namun tidak memberikan website anda keunggulan kompetitif yang berkelanjutan.

Pasalnya saat ini telah semakin sedikit website yang mengizinkan guest posting di dalamnya. Selain itu, pembuatan konten artikel guest posting memakan cukup banyak waktu dan ruginya, artikel tersebut akan dipublish di situs website lain yang tidak lain adalah kompetitor anda.

Dalam hal ini, kami tidak menyebut bahwa guest posting adalah hal yang buruk. Namun terdapat strategi menerapkan link building yang dapat memberikan keunggulan kompetitif untuk website anda.

Strategi tersebut disebut dengan membuat Linkable Assets untuk website anda. Ini adalah strategi untuk mendapat backlink otomatis dari konten yang Anda miliki.

Untuk anda yang masih belum istilah Linkable Assets ini, Linkable Assets ini adalah istilah yang merujuk pada konten yang berpotensi membuat orang terhubung dengan konten tersebut.

Konten Linkable Assets ini sendiri dapat berupa apa saja, mulai dari artikel, tools, video dan lainnya.

Jenis Konten Website Menarik Untuk Mendapat Backlink Otomatis

Bicara tentang konten Linkable Assets ini, setidaknya, terdapat 5 jenis konten linkable assets yang dapat secara optimal meningkatkan potensi untuk mendapat backlink otomatis dari situs lain.

Adapun beberapa jenis konten tersebut adalah sebagai berikut:

Tools dan Calculators

Tools Adobe Color

Tools adalah salah satu jenis konten yang berpotensi besar mendatangkan backlink otomatis dari pengguna internet maupun website lainnya.

Contohnya tools online bernama Adobe Color yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan color pallete atau skema warna.

Tools ini banyak mendapatkan tautan dari website yang berhubungan graphic design atau art.

Backlink Otomatis

Contoh lainnya yang dapat anda lihat adalah Small SEO Tools, tools online ini sangat sering dijadikan rujukan oleh sejumlah website yang membahas mengenai blogging dan juga SEO.

Selain tools online, calculator juga menjadi jenis konten yang sangat potensial mendapatkan tautan dari website. Konten calculator ini memungkinkan anda menghitung sesuatu dengan lebih mudah secara online.

Contohnya adalah kalkulator online moneysavingexpert yang memungkinkan untuk menghitung nilai mortgage dalam jangka waktu tertentu.

Contoh lainnya yang cukup umum adalah kalkulator BMI, kalkulator online ini memungkinkan penggunanya untuk menghitung berat ideal berdasarkan tinggi badan dan jenis kelamin.

Games dan Quiz

Game dan Quiz juga adalah jenis konten lainnya yang memiliki potensi sangat besar untuk mendapatkan banyak backlink otomatis dari website lain. Konten entertaining seperti game dan quiz telah sering terbukti berhasil membawa tautan dan trafik kunjungan organik ke sebuah website.

Dalam hal ini, anda dapat memulainya dengan merilis konten brainstorming yang dapat mengundang penasaran dari pengguna.

Salah satu contoh yang mungkin dapat anda jadikan referensi adalah konten game Lenstore ‘Can You Spot It’ Quiz dari lenstore.co.uk.

Sedangkan untuk konten quiz, anda dapat menyusun beberapa pertanyaan dan menantang para pembaca untuk menyelesaikan pertanyaan tersebut seperti Quiz matematika, bahasa inggris dan lainnya.

Adapun salah satu contoh halaman konten quiz yang dapat menjadi referensi adalah halaman website quizizz.com.

Interactive Maps

Masih membahas mengenai konten linkable assets  untuk proses link building SEO. Interactive Maps menjadi jenis konten lainnya yang disarankan. Jenis konten ini sendiri terbilang sangat jarang digunakan oleh para pelaku SEO tanah air.

Padahal, ini salah satu jenis konten yang berpotensi besar mendapat backlink otomatis dari situs web lain.

Hal tersebut cukup beralasan, pasalnya static map adalah salah satu format konten yang sangat sulit untuk dibuat. Namun di lain sisi, banyak website luar negeri yang telah membuktikan bahwa jenis konten ini sangat efektif mendapatkan tautan berkualitas.

Adapun jenis konten maps ini umumnya menyajikan sebuah gambaran peta interaktif yang kemudian akan menampilkan informasi saat anda mengarahkan kursor atau mengklik suatu wilayah pada map tersebut.

Untuk contoh lebih jelas, anda dapat menelusuri konten GoCompare’s What Powers The World?  Yang dirilis oleh gocompare.com di pencarian Google.

Indices

Konten indices atau yang dikenal dengan nama Indeks dalam bahasa Indonesia mungkin juga merupakan salah satu jenis konten yang masih cukup asing untuk beberapa dari anda. Hal tersebut cukup wajar, mengingat bahwa linkable asset jenis ini lebih sering digunakan oleh pelaku SEO di luar negeri.

Jika harus dijelaskan secara sederhana, Indices ini dapat dikatakan sebagai rangkuman beberapa konten yang dijadikan satu halaman.

Sebagai contoh, misalnya anda memiliki website yang membahas mengenai kosmetik, maka anda dapat merangkum beberapa konten berhubungan dengan dunia kosmetik dalam satu halaman, misalnya 10 brand kosmetik paling populer 2021, 10 brand lipstik murah meriah terbaik dan 10 beauty vlogger paling populer di 2021 (semua konten tersebut dijelaskan dalam 1 halaman).

Untuk mendapatkan bayangan lebih jelas mengenai konten indices ini, anda dapat melihatnya di halaman The Cosmetify Index yang diterbitkan oleh website cometify.com.

Infographic

Infografis adalah jenis linkable asset terakhir yang disebut dapat mendatangkan banyak tautan serta kunjungan ke suatu website. Infographic atau yang juga dikenal dengan nama infografis adalah jenis konten website yang memadukan antara informasi dan grafis.

Jenis konten ini tidak hanya menyajikan informasi dalam bentuk teks namun juga gambar. Infografis sendiri menjadi salah satu jenis konten yang banyak diterbitkan oleh situs website saat ini, lantaran dinilai dapat mempresentasikan data dan pembahasan lebih dibandingkan dengan artikel biasa.

Jenis infografis yang anda hadirkan dapat anda sesuaikan, mula dari infografis grafis, how to, proses, perbandingan dan lainnya.

Memadukan antara konten teks dengan infografis ini akan membuat artikel anda dapat memberikan pemahaman lebih baik kepada pembacanya.

Sehingga pengunjung website ataupun website lain tidak ragu untuk menjadikan konten artikel anda sebagai referensi dan memberikan tautan ke website anda.

Kesimpulan

Itulah beberapa ulasan dari kami mengenai beberapa tipe konten menarik yang dapat anda gunakan untuk mendapat backlink otomatis website anda. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan membantu proses optimasi SEO website anda.

Sebenarnya, masih ada banyak cara untuk mendapatkan backlink otomatis melalui strategi konten yang hebat. Namun, yang paling penting adalah, Anda harus memahami strategi dan jenis backlink yang bagus untuk SEO.

Dalam layanan jasa backlink kami menerapkan beberapa strategi khusus untuk memberi nilai pada upaya SEO yang lebih efektif.

Jangan lupa juga untuk mengikuti artikel seputar SEO dan content marketing menarik lainnya dari kami.

Terima kasih.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

5 komentar untuk “Dapatkan Backlink Otomatis Dengan Mudah Dari 5 Jenis Konten Ini”

  1. kak,kalo kita bisanya setiap hari menambah backlink sampe berapa banyak?.ada gak pengaruh kalo kita hari ini buat backlink banyak,besok nya kita gak buat,atau sebaliknya kak?
    terimakasih kak^^…tolong di jawab ya kak 🙂

Scroll to Top