Dark Mode Light Mode

Backlink kontekstual – definisi fungsi & contohnya

Harus sesuai konteks agar menjadi alami dan revelan. Inilah dasar mengapa backlink kontekstual itu berharga dalam SEO
Backlink kontekstual Backlink kontekstual

Backlink kontekstual merupakan tautan bernilai tinggi dalam perspektif SEO. Jadi, pemahaman tentang ini, menjadi penting dalam penerapan teknik link building itu sendiri.

Apalagi, backlink adalah faktor peringkat utama Google. Selain konten dan hal teknis lainnya.

Dalam artikel ini, kita akan mendefenisikan apa itu backlink kontekstual dan membahas mengapa ini penting untuk SEO.

Backlink kontekstual adalah jenis tautan yang berada dalam konteks konten yang relevan dan informatif. Berbeda dengan beberapa tautan yang ditempatkan pada bagian bilah sisi, header, footer yang ada di bagian struktur web lainnya.

Dalam SEO, backlink seperti ini jauh lebih bernilai. Karena, dikelilingi oleh teks yang relevan. Membantu mesin pencari memahami konteks dan relevansi tautan itu sendiri.

Karakteristik backlink kontekstual meliputi:

  • Relevansi: Backlink kontekstual ditempatkan pada konten yang terkait dengan topik halaman sumber tautan.
  • Penempatan Alami: Backlink kontekstual bekerja sebagaimana fungsi hyperlink itu dibuat. Terjadi secara organik dalam teks, tampak autentik dan penting.
  • Berada Pada Konten Berkualitas: Backlink kontekstual biasanya tersemat pada halaman web, artikel, postingan blog, atau naskah berita yang ditulis dengan baik dan informatif.
  • Teks Jangkar: Teks jangkar atau anchor teks yang digunakan untuk penempatan tautan, biasanya; bersifat deskriptif dan informatif. Secara alami, kadang berbentuk kata kunci dari konten halaman yang ditautkan.

Biasanya, terdapat beberapa jenis backlink kontekstual yang berguna meningkatkan SEO:

JenisKeterangan
Backlink dalam kontenBiasanya berbentuk hyperlink yang berada pada badan konten, kalimat atau paragraf. Berbentuk frasa kata.
Backlink editorialBacklink ini terjadi karena editor atau penulis website menganggap halaman terkait sebagai rujukan karena relevan, berharga atau penting sebagai sumber.
Backlink alamiBacklink ini terjadi secara alami karena memang penting bagi penulis yang memberi tautan.

Memahami apa itu backlink kontekstual, memungkinkan profesional SEO dapat menyesuaikan teknik link building yang aman dan berdampak pada peringkat mesin pencari.

Backlink kontekstual memiliki peran penting dalam meningkatkan peringkat mesin pencari. Tidak hanya itu, juga sekaligus berdampak langsung terjadinya traffic organik website.

Algoritma mesin pencari seperti Google, mengindikasikan bahwa backlink kontekstual sebagai tautan alami, relevan dan memberi pengalaman yang baik pada pengguna.

Dan website yang memiliki jenis tautan seperti ini, sebagai halaman web yang memiliki konten berkualitas dan terpercaya. Jadi layak mendapat peringkat yang lebih tinggi di halaman hasil mesin pencari (SERP).

Jadi, fungsi dan manfaat backlink kontekstual adalah sebagai berikut:

  • Peningkatan peringkat mesin pencari
  • Peningkatan lalu lintas organik
  • Meningkatkan otoritas dan kredibilitas situs web
  • Tingkat konversi lebih tinggi

Dititik ini, kita sudah dapat melihat secara jelas backlink kontekstual tidak hanya berharga untuk tujuan SEO. Tetapi juga mampu mengarahkan lalu lintas organik ke halaman website. Dan tentunya bermanfaat bagi pengguna.

Jadi, semakin banyak Anda memiliki backlink kontekstual yang relevan dari sumber memiliki kredibilitas, maka cenderung menarik pengguna yang benar-benar tertarik dengan topik terkait.

Lalu lintas seperti ini, cenderung memiliki tingkat konversi tinggi. Sebagai pelanggan atau mengambil tindakan yang berharga di website.

Jadi, ini juga yang menjadi alasan backlink kontekstual menjadi bernilai bagi mesin pencari. Sehingga menjadi elemen penting bagi siapa pun yang menjalani proses SEO yang komprehensif.

Contoh Tautan Kontekstual

Tautan kontekstual dapat terjadi, antara satu halaman dengan halaman lain di situs yang sama. Atau dari satu halaman ke halaman lain di situs yang berbeda.

Pada ulasan ini, saya telah beberapa kali membuat tautan kontekstual ke halaman lain di situs ini.

Contoh backlink kontekstual
Contoh penerapan tautan kontekstual

Pada gambar di atas, itu menunjukkan tautan kontekstual yang mengarah ke halaman di situs ini. Mengingkat halaman ini berbagi informasi yang berguna pada audiens, saya juga mengarahkan Anda untuk melihat halaman lain.

Anda yang percaya dengan ulasan halaman ini, secara otomatis juga percaya bahwa halaman lain yang saya tautkan sebagai konten yang terpercaya.

Sementara, backlink kontekstual adalah tautan masuk dari halaman situs lain yang mengarah ke halaman situs Anda. Cara kerjanya sama saja.

Kesimpulan 

SEO memanfaatkan kekuatan tautan kontekstual untuk meningkatkan lalu lintas situs, otoritas domain, dan kepercayaan. Jika konten di halaman web Anda penting, Anda secara alami berpotensi mendapat tautan jenis ini.

Namun sayangnya, Anda harus terlihat! Untuk terlihat, Anda harus peringkat. Berputarlah disana.

Atas fakta inilah, Garuda Backlink hadir untuk membantu banyak bisnis mendapat tautan berkualitas. Yang kontekstual, alami dan relevan.

Add a comment Add a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post
Manajer Band Jefferson Starship Membantu Sejarah SEO

Sejarah SEO dan Search Engine Setelah 20 Tahun Lamanya

Next Post
Kenapa Orang Masih Mengunjungi Website

Kenapa Orang Masih Mengunjungi Website?